Rabu, 13 Maret 2013

Soal Akuntansi - Jurnal Penyesuaian


Soal Latihan !

1.      Pada neraca saldo terdapat akun Beban perlengkapan senilai Rp. 2.750.000,- pada tanggal 31 Desember ternyata yang terpakai senilai Rp. 1.150.000,-. Buatlah jurnal penyesuaiannya.

2.      Pada Tanggal 1 Agustus 2008 dibayar asuransi untuk masa 3 Tahun senilai Rp. 8.100.000. dan dicatat dalam akun asuransi dibayar di muka. Buatlah jurnal umum dan jurnal penyesuaiannya. !

3.      Pada tanggal 2 April 2008, diterima dimuka pendapatan jasa jahitan sebesar Rp. 5.000.000,- untuk 50 lbr pakaian. Sampai dengan  tgl 31 Desember jumlah pakaian yang selesai baru 35 lbr. Buatlah jurnal umum dan jurnal penyesuaiannya jika :
a.       Dicatat sebagai Utang
b.      Dicatat sebagai Pendapatan

4.      Pada tanggal 5 Juni 2008 dibeli sebuah mesin dengan harga perolehan sebesar Rp. 28.500.000,- dengan nilai residu Rp. 500.000,-.Mesin ditaksir mempunyai masa manfaat 7 Tahun. Buatlah jurnal umum dan jurnal penyesuaian per 31 Desember 2008.!

5.      Sebuah perusahaan mempekerjakan karyawan berjumlah 20 laki-laki dan 30 perempuan. Perusahaan memberikan gaji Mingguan. Laki-laki digaji Rp. 10.000/hari dan perempuan digaji Rp. 7.500/hari. Gaji diberikan setiap hari sabtu. Tgl 31 Desember jatuh pada hari Rabu. Buatlah jurnal penyesuaiannya.

6.      Pada Neraca sisa terdapat akun Perlengkapan senilai Rp. 3.750.000. Dari perlengkapan tersebut terpakai senilai Rp. 2.250.000,-. Buatlah jurnal penyesuainnya.!

7.      Pada Tanggal 2 Mei 2008 dibayar sewa ruangan sebesar Rp. 7.200.000 untuk masa 2 Tahun dan dicatat dalam akun Sewa dibayar di muka. Buatlah jurnal umum dan dan jurnal penyesuaiannya.!

8.      Sampai dengan tanggal 31 Desember 2008, masih ada gaji seorang karyawan sejumlah Rp. Rp. 2.500.000,- yang belum di ambil gajinya karena tugas di luar kota. Buatlah jurnal penyesuaian per 31 Desember 2008.!

9.      Pada tanggal 2 Maret 2008 dibayar iklan untuk 100 x penerbitan dan dicatat dalam akun “beban iklan”. Sampai dengan tanggal 31 Desember iklan yang terbit baru 76 x. Buatlah jurnal umum dan jurnal penyesuaiannya!

10.  Sebuah peralatan mempunyai harga perolehan senilai Rp. 5.000.000. Peralatan tersebut disusutkan sebesar 20% dari harga perolehannya. Buatlah jurnal penyesuaiannya !

11.  Pada tanggal 1 Maret 2008 dibeli sebuah mesin dengan harga perolehan sebesar Rp. 15.500.000,- dengan nilai residu Rp. 3.500.000,-.Mesin ditaksir mempunyai masa manfaat 10 Tahun. Buatlah jurnal umum dan jurnal penyesuaian per 31 Desember 2008.!

12.  Pada tanggal 2 November 2008 diterima sewa gedung untuk 6 bulan sebesar Rp. 1.200.000,- dan dicatat dalam akun Sewa diterima di muka. Buatlah jurnal penyesuaian per 31 Desember 2008!

13.  Pada tanggal 1 April 2009 dipinjamkan uang Rp. 300.000,- dengan sbunga 12% setahun. Bunga diterima tiap 1 April dan 1 Oktober. Buatlah jurnal penyesuaian per 31 des 2009.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar